Mengenal Bahasa Pemrograman C++ Dan Sturkturnya #1 - Dre@ming Media
Lembaga Pendidikan Computer Profesi
Home » , » Mengenal Bahasa Pemrograman C++ Dan Sturkturnya #1

Mengenal Bahasa Pemrograman C++ Dan Sturkturnya #1

Written By Arjawapost on Kamis, 17 Januari 2019 | 17.23



Mengenal Bahasa Pemrograman C++ Dan Sturkturnya #1
Berjumpa dalam seri panduan belajar Bahasa Pemgrograman C++ paling lengkap dari awal hingga akhir karena disini anda akan belajar dari Nol.

“Pada dasarnya kita menggunakan Bahasa Pemrograman C++, lalu untuk android kita porting menggunakan Bahasa Java dan Objective C untuk iOS.”

Khusus untuk anda yang belum pernah mengenal bahasa pemrograman, saya sarankan untuk membaca panduan belajar pascal disini terlebih dahulu untuk pemanasan.

Disana anda akan belajar algoritma dan pemrograman komputer dasar.

#1 Mengenal Bahasa Pemrograman C++

Jadi, singkat cerita pada awal tahun 1970-an seorang bernama Bjarne Stroustrup mulai mengembangkan bahasa pemrograman c++ yang merupakan turunan dari Bahasa C.

Jika Bahasa C merupakan bahasa prosedural maka Bahasa C++ hadir menggunakan konsep pemrograman berorientasi objek atau Object Oriented Programming.

Pemrograman dengan bahasa C menggunakan 2 konsep:
  •     Data - bahan yang akan diolah.
  •     Algorithms - metode pengolahan.
Tapi bagaimanapun juga, penggunaan bahasa prosedural seperti C sangat tidak efisien khususnya untuk pembuatan software berskala menengah ke atas atau project besar.

Terlalu banyak perulangan, percabangan, dan kode yang harus kita ketikan.

Maka dari itu kemudian bahasa c ini dikembangkan ke tingkat lebih lanjut menjadi bahasa c yang berorientasi object yang kemudian disebut dengan bahasa C++.

#2 Download Compiler C++

Sebenarnya, anda bisa saja cukup hanya memakai aplikasi text editor biasa seperti notepad kemudian menggunakan aplikasi compiler yang banyak tersedia di internet.

Namun saya rasa tidak efisien karena kita akan disibukan dengan masalah teknis.

Saya pribadi menggunakan DEV C++ 5.11, kemudian perusahaan Gameloft misalnya menggunakan IDE Visual Studio 2015.

Meski demikian, ada banyak sekali vendor yang telah menyediakan software lengkap baik berbayar maupun gratis, silahkan download dan install terlebih dahulu.

#3 Sturktur Program C++

Seperti pada umumnya, langkah pertama kita harus berkenalan dengan bahasa pemrograman c++. Silahkan buka program IDE anda dan ketikkan kode berikut:

========================================================
#include <iostream>

int main()
{
    std::cout << "Welcome to C++";

    return 0;  
}
========================================================

Dan bandingkan dengan kode barikut ini:

========================================================
#include <iostream>
using namespace std;

int main()
{
    cout << "Welcome to C++";

    return 0;  
}
========================================================

Saya akan beri anda waktu 1 menit untuk melihat perbedaannya.

Perlu diketahui bahwa kode di atas adalah kode standar C++, kedua kode diatas akan menampikan
hasil data yang sama namun penulisannya saja yang sedikit berbeda.

Mari kita mengenal beberapa sintaks/coding tersebut.





Dre@ming Media_____________
Mr. Brain Revolution
Share this article :

Total Visitors

Cara Pembayaran

Pembayaran Bisa dilakukan Cash ditempat kursus, atau melalui transfer bank dibawah ini:

1. Bank Mandiri, No. Rekening : 1450004182149, Atas Nama: I Wayan Arjawa, S.T.

2. Bank BNI, No. Rekening : 0055157742, Atas Nama: I Wayan Arjawa, S.T.


Konfirmasi pembayaran menggunakan WA, Line atau SMS. DISARANKAN Konfirmasi via SMS ke 0852 5349 4669 dengan format sbb :

"Transfer (Nama Siswa Client) (JUMLAH TRANSFER) (BANK) (TANGGAL) (NAMA PEMILIK REKENING/PENGIRIM) (KETERANGAN)"

contoh SMS :
"Transfer JHON Rp.750.000 BNI 31/12/16 ICA SURICA utk pembayaran kursus Ms. Word-Excel"


Format SMS diatas BAKU agar tidak diubah urutannya.
Konfirmasi Transfer jam 8 Pagi sampai jam 9 Malam WIB, selain jam ini Bank melakukan updates.
Bila lebih dari 24jam anda belum mendapat balasan konfirmasi SMS, harap segera menghubungi nomor Telpon Billing
 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dre@ming Media - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka