Mengapa Harus Menguasai Komputer MS Office? - Dre@ming Media
Lembaga Pendidikan Computer Profesi
Home » » Mengapa Harus Menguasai Komputer MS Office?

Mengapa Harus Menguasai Komputer MS Office?

Written By Celebrity on Jumat, 07 Januari 2022 | 09.31

Mr. Brain Revolution Founder Dreaming Media
Dalam era globalisasi ini, semua manusia pastinya dituntut untuk dapat memiliki keahlian yang baik untuk dapat bersaing di dunia kerja. Keahlian yang dimaksud tiada lain adalah dengan menguasai teknologi computer.

Begitu banyak ilmu dalam penggunaan software computer yang harus dikuasai seseorang agar dapat diterima baik dalam bekerja disebuah perusahaan, antara lainnya adalah penggunaan Microsoft Office.

Kenapa menguasai MS Office? Microsoft Office itu sendiri adalah sebuah perangkat lunak yang diciptakan dan dikembangkan untuk mempermudah pekerjaan manusia.

Banyak sekali jenis-jenis software yang terdapat di Microsoft Office ini tetapi yang paling banyak digunakan yaitu Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft Powerpoint yang memiliki fungsi seperti Microsoft word untuk mengelolah huruf, misalkan seperti dalam membuat surat, proposal ataupun laporan.

Selain itu terdapat Microsoft powerpoint yang tujuan utamanya adalah untuk mempresentasikan hasil laporan yang sudah dibuat. Untuk software terakhir yang cukup sering digunakan adalah Microsoft excel yang berfungsi untuk membuat sebuah laporan dalam bentuk angka.

Menjadi syarat wajib dimiliki saat melamar kerja

Apa anda pernah melihat iklan lowongan kerja? Hampir di seluruh perusahaan menuntut calon karyawannya agar mampu menguasai computer dan menjadikannya suatu persyaratan saat melamar kerja.

Biasanya mereka memberikan syarat minimal harus menguasai program yang sering digunakan seperti Microsoft Office Word dan Excel dan kalau kalian sudah menguasai ilmu computer tentu kalian bisa saja lebih diprioritaskan saat melamar di sebuah perusahaan.

Dapat dimudahkan menyelesaikan tugas

Banyak sekali pekerjaan yang dalam penyelesaiannya harus menggunakan computer salah satunya dengan software Microsoft Office, seperti halnya dalam surat-menyurat, membuat proposal, membuat presentasi atau pelatihan dan masih banyak lagi.

Bagaimana kita dapat menyelesaikan semua tugas-tugas itu? Tentu saja dengan menguasai softwarenya terlebih dahulu. Itulah alasan kenapa harus bisa menguasai MS Office.

Membuat Laporan/Pengolahan Data Menjadi Lebih Mudah

Pentingnya menguasai MS Office dapat membantu kalian disaat kesulitan dalam membuat laporan/pengolahan data seperti tabel sederhana dan sebagainya.

maka dari itu diharuskan kalian lebih banyak belajar menggunakan Microsoft Excel dengan baik, dengan lembar kerja yang dilengkapi grid kolom dan baris, serta rumus-rumus yang dapat memudahkan kalian dalam bekerja.

Microsoft Office dapat menjadikan kamu kreatif dan inovatif

Software dalam MS Office ini sangat berperan dalam mengembangkan kreatifitas penggunanya, seperti fitur-fitur yang terdapat MS Power Point yang digunakan untuk pembuatan presentasi di kantor atau tugas kuliah.

Dengan pemanfaatan fitur-fitur yang tersedia di software tersebut bisa membuat presentasi menjadi lebih menarik dan diminati. Pentingnya kenapa harus menguasai MS Office.

Membangun Usaha Sendiri

Kata siapa kalau kemampuan Microsoft Office yang kita punya itu hanya dapat diterapkan di dunia perkantoran saja?

Bagi kalian yang juga ingin membuat usaha sendiri bisa dengan memanfaatkan kemampuan penguasaan Microsoft Office yang kalian miliki contohya seperti membuka bisnis online atau jasa pengetikan bisa menjadi salah satu referensi usaha kalian.

Itulah beberapa alasan pentingnya kenapa harus menguasai MS Office. Semoga berguna yaaaaa.....
Share this article :

Total Visitors

Cara Pembayaran

Pembayaran Bisa dilakukan Cash ditempat kursus, atau melalui transfer bank dibawah ini:

1. Bank Mandiri, No. Rekening : 1450004182149, Atas Nama: I Wayan Arjawa, S.T.

2. Bank BNI, No. Rekening : 0055157742, Atas Nama: I Wayan Arjawa, S.T.


Konfirmasi pembayaran menggunakan WA, Line atau SMS. DISARANKAN Konfirmasi via SMS ke 0852 5349 4669 dengan format sbb :

"Transfer (Nama Siswa Client) (JUMLAH TRANSFER) (BANK) (TANGGAL) (NAMA PEMILIK REKENING/PENGIRIM) (KETERANGAN)"

contoh SMS :
"Transfer JHON Rp.750.000 BNI 31/12/16 ICA SURICA utk pembayaran kursus Ms. Word-Excel"


Format SMS diatas BAKU agar tidak diubah urutannya.
Konfirmasi Transfer jam 8 Pagi sampai jam 9 Malam WIB, selain jam ini Bank melakukan updates.
Bila lebih dari 24jam anda belum mendapat balasan konfirmasi SMS, harap segera menghubungi nomor Telpon Billing
 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dre@ming Media - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka